PELAKSANAAN PROGRAM PADAT KARYA INFRASTRUKTUR COR RABAT BETON RT 25/08 PADUKUHAN WADUK
Kal.Salam 23 Desember 2024 12:55:34 WIB
Salam-SID, Program Padat Karya Infrastruktur cor Rabat Beton anggaran tahun 2024 dari Dinaskertran DIY Kalurahan Salam mendapatkan alokasi bantuan Keuangan khusus Pemda DIY dari pokok pikiran dari Bapak Imam Priyono anggota Dewan DPRD DIY,yaitu untuk pembangunan cor blok di RT 25 padukuhan Waduk. Adapun pekerja terdiri dari 31 orang dan tukang yang bekerja selama 18 hari dengan alokasi dana 100 juta, dilaksanakan dibulan Desember dan sampai saat ini (23/12) masih dalam proses pengerjaan.
Dengan adanya program cor rabat jalan yang dilaksanakan di RT 25 padukuhan Waduk tentunya sangat bermanfaat bagi pengguna jalan tersebut, dikarenakan jalan yang dibangun merupakan jalan untuk akses untuk UMKM seperti penjual sayur mayur, hasil bumi) dan kegiatan anak PAUD, TK, SD melaksanakan olahraga jalan sehat..
Asmuni selaku Lurah Salam mengucapkan terimakasih kepada Bapak Imam Priyono yang telah membantu Kalurahan Salam untuk bisa mengakses BKK Pemda DIY melalui Dinaskertran.
Semoga dengan bantuan Cor Rabat Jalan yang dialokasikan di RT 25/08 bermanfaat untuk masyarakat umum, dan mohon kepada masyarakat diminta untuk ikut serta dalam perawatan secara rutin; imbuhnya.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Laporan Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Kalurahan Salam Tahun Anggaran 2024
- Anggaran Pendapatan dan Belanja Kalurahan Salam Tahun Anggaran 2025
- SPPT PBB-P2 2025 SUDAH DIDISTRIBUSIKAN FEBRUARI TAHUN 2025
- Purna Tugas Bapak H. Sunaryanta, S.A.P. sebagai Bupati Ginungkidul 2021-2024
- Selamat & Sukses atas pelantikan Bupati Gunungkidul dan Wakil Bupati Gunungkidul periode 2025-2030
- DTSEN Segera Diluncurkan menggantikan DTKS
- Pemerintah Kalurahan Salam mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1446 H